Temon Wetan – Jum’at (21/2/2020) Pamong Kalurahan Temon Wetan secara serentak melakukan pemasangan “banner” “Dilarang Membuang Sampah Sembarangan dan Dilarang Membuang Sampah di Sepanjang Sungai”. Kegiatan ini dilakukan oleh Pamong karena adanya oknum yang tidak bertanggungjawab membuang sampah di sungai.
Dalam kegiatan ini didampingi oleh Bhabinkamtibmas Temon Wetan Bapak Heru Purwanto dan Bhabinsa Temon Wetan Bapak Komaidi. Tujuan kegiatan ini agar sungai di Kalurahan Temon Wetan bersih dari sampah dan memperlancar air sampai ke area persawahan.
Diharapkan warga masyarakat dapat mematuhi himbauan tersebut supaya lingkungan Kalurahan Temon Wetan bersih dan tidak membuang sampah sembarangan.